Skip to main content

Komunitas Sel

Kita bersekutu dalam komunitas Allah
Saling menguatkan dan saling membangun
Kita bersekutu dalam keluarga kasih
Saling memperhatikan dalam kasih Allah

Sebagaimana Allah Bapa
Putra dan Roh Kudus
Tinggal dalam komunitas
Kesatuan yang kudus (Tri Tunggal Mahakudus)

Kita semua adalah tubuh Kristus

Kita semua adalah tubuh Kristus
Yesus pemimpin kita
Dengan pikiran dan perasaan Kristus
Kita bersatu saling mengasihi
Bersatu dalam kerendahan hati
Taat kepada Gereja
Melayani dengan kasih Yesus Kristus
Kita bersatu dalam kuasa Tuhan

Ada kuasa dalam kesatuan
Mari bersama kita berjuang
Menjadi garam dan terang dunia
Membawa kabar gembira

Kita dipilih

Kita dipilih dari segala bangsa
Kita dipilih jadi umatNya
Kita dipilih dan dikuduskanNya
Bawa kemuliaan hanya bagi Dia

Trimalah kemuliaan dan hormat kami
Trimalah sembah kami pujian kami
Trimalah kemuliaan dan hormat kami
Trimalah sembah dan pujian kami

Kita bertemu lagi

Kita bertemu lagi tuk puji Tuhan
Kita bertemu lagi dalam kasih
Sesuatu pasti terjadi untuk kebaikan kita
Kita bertemu lagi tuk puji Tuhan

Kita bertemu saling mengasihi
Kita bertemu saling memaafkan
Kita bertemu saling menyembuhkan
Puji Dia glory haleluya
Puji namaNya

Kiri kanan ku ada Tuhan

Kiri kananku ada Tuhan, skelilingku ada Tuhan
Dalam hidupku ada Tuhan, Yesus slalu bersamaku

Ku selalu memandang Tuhan, ku selalu memuji Dia
Kuberpasrah kepada Tuhan dan berharap kepadaNya
Siang malam kuingat Tuhan karna Tuhan pelindungku
Bersama Dia ku takkan gentar menghadapi semua musuh

Kini tiba saatnya

Kini tiba saatnya kami bersujud
Di dalam kemuliaanMu kami menyembah
Dan kuangkat wajahku tuk memandangMu
Terpancar kekudusanMu dan terang kasihMu

Kusembah Kau, Bapa di surga
Kusembah Kau, Yesus Raja
Dan kehangatan Roh Kudus penuhi hatiku