Berhati-hatilah dengan file audio Anda, karena ternyata ada virus yang bisa menyamar sebagai WMA. Sejauh ini memang sangat jarang ada virus yang menyerang file audio dan bahkan menyamar sebagai audio. Virus tersebut adalah jenis Worm, menyerang dengan cara mengubah file MP3 menjadi WMA dan menyusupkan program jahat ke dalamnya. Ketika file WMA itu diputar, maka komputer membuka browser internet dan akan langsung menuju ke website penjahat tersebut, kemudian pengguna akan dimintta untuk mendownload dan menginstall sebuah file yang tanpa kita tahu ternyata adalah Trojan Horse, sebuah file yang sangat berbahaya. jadi berhati-hatilah ketika mendownload file-file audio dari internet, juga berhati-hati ketika muncul pesan untuk mendownload suatu aplikasi. Untuk melindungi komputer Anda, jangan lupa untuk selalu meng-update antivirus Anda. Diambil dari : Worm Mulai Infeksi File Audio http://techno.okezone.com/index.php/ReadStory/2008/07/28/ 55/131619/worm-mulai-infeksi-file-audio
- Login to post comments
- 6184 reads