Login / Register    » RSS GEMA Feed

Berkhotbah lewat perbuatan

Santun Beriman's picture

Begitu banyaknya para pengkhotbah saat ini yang menyampaikan khotbahnya dengan luar biasa, membuat kita terkesima dan terinspirasi. Ayat-ayat Alkitab disampaikan dengan lancar tanpa teks dan berbagai analogi disampaikan dengan cerita yang paling up-to-date membawa kita pada suasana seakan kita berada dalam cerita itu. Tetepai kita coba bertanya pada kehidupan mereka, mampukah mereka melakukan apa yang diperbuatnya seseuai dengan apa yang dihimbaunya dalam khotbahnya?
Paulus seorang yang tidak pandai berkhotbah, bahkan kalau dia berkhotbah, banyak orang ngantuk. Tetapi kalau dia mengajar atau menulis nasehat, sangat baik sekali. Saat ini nasehatnya kita gunakan sebagai ayat suci Alkitab. Dalam setiap khotbahnya, ia tidak malu dan takut mengatakan agar segenap warga jemaatnya berbuat seperti apa yang dilakoninya, meneladaninya dalam hidupnya. Mestinya itulah yang harus kita tiru dalam hidup kita sebagai seorang pengkhotbah, agar jemaat yang kita khotbahi dapat inspirasi untuk berubah.
Mari berkhotbah lewat perbuatan kita. Amin.

Submitted by Santun Beriman on 18 February, 2010 - 12:07

Comments

1 comment posted
Khotbah

Benar sekali yang diuraikan itu.

Santun Beriman's picture
Posted by Santun Beriman on 19 February, 2010 - 09:16

Komentar